Sahani Saleh dan Isyak Meirobie Ajak Warga Gowes dan Jalan Santai Perpisahan

oleh
oleh

BELITUNG, belitonginfo.com – Bupati dan Wakil Bupati Belitung, Sahani Saleh (Sanem) dan Isyak Meirobie, mengajak warga untuk mengikuti gowes dan jalan santai dalam rangka perpisahan atau pengakhiran 5 tahun kepemimpinan Sanem-Isyak (2018-2023) yang bernama Besame Betare.

Gowes dan jalan santai akan mulai dari Pantai Wisata Tanjung Pendam dan akan berakhir juga di Tanjung Pendam, yang akan melewati Bundaran Satam, pada Minggu (31/12/2023) pukul 06.00 WIB.

Menurut Kepala Bagian (Kabag) Protokol dan Komunikasi Pemimpinan, Zakina, kegiatan ini terbuka untuk umum dan pendaftaran tanpa biaya. Peserta yang ingin mengikuti kegiatan ini dapat mendaftarkan diri ke Kantor Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Belitung.

“Pesertanya masyarakat Belitung maupun yang lagi berkunjung ke Belitung. Target 5 ribu peserta. Kita cetak kupon demikian banyaknya, bahkan hingga 5 ribu kupon,” kata Zakina pada Jumat (29/12/2023).

“Peserta yang ingin mengikuti kegiatan ini dapat mendaftar diri di Kantor Dispora Belitung,” sambungnya.

Zakina berharap, dengan kegiatan ini, masyarakat dapat mengenang kepemimpinan Sanem-Isyak di Belitung.

“Kami berharap, masyarakat dapat mengenang kepemimpinan Sanem-Isyak sebagai duo kepemimpinan yang sarat dengan prestasi dengan suksesnya mewujudkan janji politik serta 16 program inovasinya,” ujar Zakina.

Dalam kegiatan ini, juga akan dibagikan buku komik Besame Betare yang berisi data dan informasi tentang bukti keberhasilan kebijakan program sebagaimana tertuang dalam visi misi duet besame Sanem-Isyak.

“Buku komik ini bertujuan agar masyarakat dapat lebih memahami dan mengenang kepemimpinan Sanem-Isyak,” tandas Zakina.

Baca Juga : Dody Irawan Resmi Dilantik Jadi Ketua Umum MIO Belitung


Jangan. Lupa. Kunjungi. Facebook (Dengan Kamu. Mengklick. Link ini Kamu Akan Masuk ke Facebooknya Belitong Info Ayo Klik Sekarang Juga.

Atau Kamu Juga Dapat Melihat Instagram , Twitter , Linkedin , Tumblr , Medium Kami. atau. bisa mengunjungi Google News Kami.

Kami Juga Ada Channel Youtube. Untuk Melihat Berita kami Secara Visual. Ayo Sekarang Juga Bergabung. Bersama Kami

No More Posts Available.

No more pages to load.