BELITUNG, belitonginfo.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Belitung Timur (Beltim) melakukan agenda kerja dengan Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) Kabupaten Belitung, Kamis (5/1/2023).
Pertemuan yang membahas tentang permasalahan nelayan Beltim itu berlangsung di Warung Kopi Ake, yang berada di pusat kota Tanjungpandan, tepatnya di KV Senang.
Wakil Ketua DPRD Belitung, Rohalba menjelaskan, pertemuan mereka dengan HNSI Belitung itu merupakan silaturahmi sekaligus meminta masukan kepada HNSI Belitung untuk kesejahteraan nelayan di Beltim.
“Konsultasi dan koordinasi ini berkenaan dengan peran dan program HNSI dalam peningkatan kesejahteraan nelayan ke Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) Kabupaten Belitung Belitung,” ujar Rohalba.
Pada saat itu, banyak permasalahan yang ia sampaikan, yang tentunya berkaitan dengan permasalahan nelayan Beltim.
“Semoga masukan dari Ketua HNSI dan beberapa pengurus HNSI lainnya, berguna dan bermanfaat untuk kesejahteraan nelayan Beltim khususnya,” kata Rohalba.
Sementara itu, Ketua HNSI Belitung, Muchtar Motong, mengucapkan terimakasih kepada wakil Ketua DPRD Beltim Rohalda, yang sudah mau bersilaturahmi dan koordinasi dengan DPC HNSI Belitung.
“Semoga pertemuan ini menjadi awal yang baik dalam sulaturahmi dan koordinasi permasalahan para nelayan Pulau Belitung ini. Semoga bermanfaat,” tuturnya.
Berita Berkaitan : Pertemuan DPRD Beltim Dan HNSI Belitung
Ayo. Yang. Mau. Kepo. Dengan. Perkembangan. Berita Terbaru, Berita Terkini, Berita Hari ini dan Berita Viral lainnya di belitonginfo.com Dapat Mengklick Link. Di. Bawah. Ini :
Facebook. (Dengan. Kamu. Mengklick. Link. ini. Kamu. Akan. Masuk. ke Facebooknya. belitong. Info) Ayo Klik Sekarang Juga.
Atau Kamu Juga Dapat Melihat Instagram Kami atau bisa mengunjungi Google News Kami.
Kami Juga Ada Channel Youtube Untuk Melihat. Berita. kami Secara Visual Ayo Sekarang Juga Bergabung Bersama Kami