BELITONGINFO – Komputer atau laptop merupakan suatu kebutuhan untuk pengguna yang bekerja sesuai dengan bidangnya.
Untuk itu, setiap komputer atau laptop pasti memiliki kapasitas penyimpanan yang sangat besar untuk menampung data-data atau file file.
Namun tetap saja ada kalanya kapasitas internal tersebut sudah hampir penuh seiring semakin banyak file yang di simpan.
Untuk itu biasanya kamu perlu memindahkan file dari komputer atau laptop tersebut ke penyimpanan lain untuk membuatnya kembali lega sehingga kinerja tidak terhambat.
Baca Juga : Wifi Tersambung,Tidak ada Koneksi Internet? Berikut cara Mengatasinya
Untungnya hal tersebut dapat di lakukan dengan mudah karena ada banyak sekali metode yang bisa di pilih sesuai dengan kebutuhan maupun yang tersedia.
Mengutip dari gadgetren, berikut cara memindahkan data ke layanan cloud dan penyimpanan eksternal.
Memindahkan Data Komputer atau Laptop ke Layanan Cloud
Perlu di ketahui bahwa kini layanan cloud sudah banyak tersedia untuk digunakan.
Bahkan Google Drive dan Microsoft OneDrive menyediakan kapasitas penyimpanan secara gratis setelah membuat akun dari masing-masing layanan.
Meskipun begitu, kamu juga di berikan opsi berlangganan premium apabila ingin kapasitas lebih besar.
Setelah kamu memiliki akun email Gmail, maka kamu hanya perlu mengakses situs Google Drive untuk mulai mengunggah file yang di inginkan.
Dengan menekan tombol Upload atau menariknya dari jendela Explorer.
Hal yang sama juga bisa kamu lakukan pada situ Microsoft One Drive.
Tidak hanya dapat di akses dari komputer saja, kamu juga dapat mengakses file yang sudah tersimpan di Google Drive maupun OneDrive melalui aplikasi yang bisa di unduh pada handphone.
Baca Juga : Cara Menghapus Riwayat Histori Youtube di Android dan Komputer
Selain kedua penyimpanan cloud tersebut, masih ada beberapa layanan lainnya seperti Dropbox, Amazon Drive, hingga MEGA yang bisa kamu gunakan.
Memindahkan Data ke Penyimpanan Eksternal
Memindahkan data juga bisa melalui penyimpanan eksternal jika kita mempunyai flashdisk atau Hard Disk External.
Berikut caranya :
- Buka Windows Explorer di laptop atau komputer
- Hubungkan FlashDrive atau penyimpanan lain melalui port USB
- Setelah perangkat eksternal terbaca, maka cari file yang akan dipindahkan
- Klik kanan pada file tersebut dan pilih Copy
- Buka penyimpanan eksternal di Explorer
- Selanjutnya, klik kanan dan pilih Paste
- Tunggu hingga proses penyalinan data selesai
Proses transfer file dari laptop atau komputer ke ketiga penyimpanan ini pun sangat mudah untuk di lakukan di mana kamu tinggal menghubungkannya melalui port USB.
Kemudian kamu hanya perlu menyalin file dari penyimpanan internal ke penyimpanan lain seperti FlashDrive hingga SSD Eksternal.
Baca Juga : Cara Merubah Ukuran Foto 3X4 Secara Online
Ayo Yang Mau. Kepo Dengan Perkembangan. Berita Terbaru , Berita Terkini , Berita Hari ini , Berita Teknologi , dan Berita Viral lainnya di belitonginfo.com Dapat Mengklick Link. Di. Bawah. Ini :
Facebook. (Dengan Kamu Mengklick. Link. ini. Kamu. Akan. Masuk. ke Facebooknya belitong. Info) Ayo Klik Sekarang Juga.
Atau Kamu Juga Dapat Melihat Instagram Kami atau bisa mengunjungi Google News Kami.
Kami Juga Ada. Channel. Youtube. Untuk. Melihat. Berita. kami Secara Visual Ayo Sekarang Juga Bergabung Bersama Kami.