, , , , ,

PT SWP Saluran 11 Sapi, Berat Satuannya Mencapai 300 Kg

oleh
oleh

BELITUNG TIMUR,  belitonginfo.com – PT Steelindo Wahana Prakasa (SWP) salurkan 11 ekor sapi kurban kepada masing-masing desa yang masuk dalam oprasional perkebunan sawit PT SWP dan PT Parit Sembada.

General Manager PT SWP, Sumandarmana mengatakan, Wilayah Pemerintahan Desa di Beltim yang masuk dalam oprasional perkebunan sawit PT SWP ada 11 Desa. Masing-masing desa tersebut dapat satu ekor sapi kurban oleh PT SWP dengan bobot 300 kg.

“Kita masih seperti tahun-tahun sebelumnya. Tapi kita berusaha untuk meningkatkan kembali. Tahun depan bisa jadi ada penambahan satu desa dapat 2 sapi, tergantung keputusan manajemen,” kata Sumandarmana usai memberikan hewan kurban di halaman perkantoran PT SPW, kamis (7/7/2022.

Saman sapaan akrap Sumandarmana menjelaskan, setiap sapi yang mereka bagikan kepada 11 desa, berat dagingnya mencapai 100 Kg dan sapi kurban yang mereka salurkan sudah bebas Penyakit Mulut dan Kuku (PMK)

“Kebetulan kita sudah punya dokter hewan sendiri di perusahaan yang selalu cek hewan-hewan di tempat kita. pastinya bebas PMK,” ujarnya.

Merambahnya wabah PMK tak membuat pihaknya kesulitan mencari hewan kurban untuk mereka kepada masing-masing desa yang ada. Karena memang jauh-jauh hari sudah mereka siapkan.

Dengan adanya bantuan hewan kurban kepada masing-masing desa, diharapkan bisa disalurkan dengan baik sehingga masyarakat bisa bahagia menerimanya.

“Mudah-mudahan masyarakat bisa merasakan kebahagiaan. Merasa senang di saat hari raya Idul Adha,” tukas Saman.

Respon Asisten II Pemerintah Kabupaten Belitung Timur

Sementara itu, Asisten II, Haidir Lutfi begitu mengapresiasi dan berpartisipasi untuk mengambil bagian dalam pelaksanaan hari Raya Idul Adha kepada masing-masing desa yang masuk dalam oprasional PT SWP.

Lebih lanjut ia mengatakan, agar apa yang PT SWP lakukan bisa menjadi contohan kepada perusaan-perusaan lain. Sehingga perusahaan lain dapat turun dan ikut berpartisipasi dalam hari besar keagamaan ini.

Desa yang mendapat yaitu Desa Senyubuk, Mentawak, Mayang, Pembaharuan, Air Kelik, Mempaya, Padang, Kelubi, Bentaian, Buding dan Cendil. (RY)


Ayo yang mau Kepo dengan perkembangan berita belitonginfo.com dapat mengklick link di bawah ini :

Facebook (dengan kamu mengklick link ini, kamu akan masuk ke Facebooknya belitong info) ayo klik sekarang juga

Kami juga Ada Channel Youtube Untuk melihat berita kami secara visual.

No More Posts Available.

No more pages to load.