, , , , , ,

Jelang Idul Fitri, Stok Daging Ayam Capai 800 Ton Lebih Di Belitung

oleh
oleh

BELITUNG, belitonginfo.com – Menyambut Hari Raya Idul Fitri mendatang, perkiraan jumlah daging ayam di Belitung dapat mencapai 800 ton lebih, Selasa (5/4/2022).

Hal ini selaku Kabid Ketersediaan dan Distribusi Pangan, Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Belitung Enny Sulistyowati ungkapkan.

Menurut Enny, saat ini ada sekitar 300 ribu lebih bibit ayam potong atau sering disebut DOC (Day Old Chicken) yang ada di Belitung saat ini.

“Pada Maret ada sekitar 362.782 ekor. Itu DOC-nya, jadi kalau kita anggap rata-rata 2 Kg/ekor, jadi sekitar 829 Ton,” kata Enny.

Untuk ayam DOC ini sendiri sebut Enny, hanya butuh waktu sekitar 30 sampai 40 hari sudah bisa panen. Dan tingkat kematiannya sendiri cukup kecil, hanya sekitar 10 persen kematian dari total DOC jika cuaca baik.

“Jadi untuk ayam itu kemungkinan besar aman pada Idul Fitri mendatang,” tegas Enny.

Kata Enny, untuk masuknya DOC di Belitung pada hari-hari besar bisa mencapai 440 ribu. Sedangkan pada hari hari biasa sekitar 300 ribuan per bulannya.

“Kalau kebutuhan ayam kita konsumsi per kapitanya 11,7 Kg per tahun. Jadi untuk kebutuhan ayam per tahun itu sekitar 2.153 Ton per tahun,” katanya.


Ayo! Apalagi yang kalian tunggu? yang mau Kepo dengan perkembangan berita belitonginfo.com dapat juga mengklick link di bawah ini :

Facebook (dengan kamu mengklick link ini, kamu akan masuk ke Facebooknya belitong info)

No More Posts Available.

No more pages to load.