BELITUNG, belitonginfo.com – Hari lahir Badan Narkotika Nasional (BNN) ke 20 Tahun, Kepala BNNK Belitung, Nasrudin sebut akan lakukan 3 pendekatan pada masyarakat, Selasa (22/3/2022).
Pada hari lahirnya BNN ke 20 ini, mereka mengusung tema ’20 tahun mengabdi mewujudkan Indonesia bersinar’ yang di mana hadirnya Nasrudin pada acara itu secara virtual.
“Kami melakukan dengan 3 pendekatan, yang pertama adalah Soft Power Approach. Ke 2 adalah Hard Power Approach. Dan yang ke 3 Smart Power Approach,” kata Kepala BNNK Belitung itu.
Untuk Soft Power Approach ini sebut Nasrudin, mereka akan melakukan secara lebih lembut, seperti penyuluhan narkoba dan lain sebagainya.
Sedangkan untuk Hard Power Approach, mereka akan melakukan tindakan disiplin dari penegakan hukum yang sudah tertuang dalam undang-undang.
Dan untuk Smart Power Approach, akan mengarah pada pendekatan teknologi informasi.
“Ini kita lakukan agar supaya lebih menusuk pada Indonesia bersinar yang diturunkan dari provinsi bersinar, diturunkan ke kabupaten/kota bersinar. Dan salah satu program prioritas saat ini adalah desa bersinar,” tukasnya.
Untuk desa bersinar ini sendiri, kata Nasrudin, mereka sudah menetapkan 2 desa di Kabupaten Belitung, Desa Air Merbau dan Desa Pegantungan. Sedangkan Belitung Timur, adalah Desa Lalang.
“Nah hal itu tidak bisa sukses tanpa dukungan dari Pemerintah Daerah. Termasuk dukungan instansi vertikal yang ada di Kabupaten Belitung. Termasuk lingkungan masyarakat dan lingkungan kerja. Dan juga lingkungan pendidikan,” tandasnya.
Pada Hari Lahir BBN ke 20 ini, Nasrudin berharap agar seluruh lingkungan ini dapat bergerak bersama-sama untuk menciptakan lingkungan yang bebas dari narkoba.
Ayo yang mau Kepo sama perkembangan berita belitonginfo.com dapat mengklick link di bawah ini :
Facebook (dengan kamu mengklick link ini, kamu akan masuk ke Facebooknya belitong info)